Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tutorial Backup database MySql dengan Command Prompt

 Backup database MySql - Pada kesempatan yang berbahagia ini pdn.my.id akan memberikan sebuah tutorial bagaimana Cara membackup database MySql dengan menggunakan Command Prompt.

Tutorial Backup database MySql dengan Command Prompt - pdn.my.id

Jika yang kita bahas Command Prompt berarti kasus ini dilakukan pada komputer dengan menggunakan system operasi windows, saya sendiri mempraktikan tutorial ini pada komputer yang menggunakan windows 10.

Baca JugaTutorial Membuat dan Menambahkan NFS storage di Proxmox VE

Sebelumnya saya diminta untuk membuat tutorial ini karena ada beberapa teman yang tidak tau kenapa phpMyadmin yang bisa digunakan tidak bisa dibuka, setelah saya cek ternyata webserver apache-nya mengalami masalah, beliau menggunakan aplikasi xampp, pas saya running apache di xampp-control ternyata tidak bisa hidup/aktif, saya rasa port yang digunakan bentrok dengan software lain, agar proses lebih cepat saya diminta bantuan untuk melakukan backup database website teman saya tersebut karena akan dipindahkan ke hosting c panel, maka dari itu saya langsung saja membackup semua source codenya yang ada di htdocs dan juga membackup database MySql nya dengan cara dibawah ini, dan saya diminta untuk menuliskan tutorialnya jika suatu saat mereka membutuhkan tinggal cari di blog.


Persiapan Backup database MySql dengan Command Prompt

Tentu saja sebelum kita melakukan sesuatu, kita harus mempersiapkanya terlebih dahulu ahar pekerjaan ataupun usaha yang kita lakukan bisa mendapatkan hasil maksimal dan sengan proses yang sangat cepat, maka dari itu dalam prosess ini hal-hal yang harus di persiapkan adalah sebagai berikut :

Agar tutorial ini sama persis maka aplikasi yang digunakan haruslam xampp, jika bukan, silahkan menyesuaikan.

  1. Mengetahui dimana folder xampp
  2. Mengetahui nama database yang akan dibackup.
  3. Mengetahui username dan password untuk aksess ke database mysqlnya, lebih baik lagi kalau tau aksess rootnya.
  4. Mempersiapkan folder untuk menyimpan hasil backupan.


Backup database MySql dengan Command Prompt

Untuk tutorialnya silahkan disimak dengan baik dibawah ini

1. Bukan command prompt dengan cara klik tombol Search Windows > tulis "cmd" > Lalu Open pada Command Prompt, perhatikan gambar dibawah ini.

Tutorial Backup database MySql dengan Command Prompt


2. Setelah itu akan terbuka satu halaman blank hitam dimana yang ada hanya text dan bakground berwarna gelap, biasanya kalau sudah masuk kesini suka disebut alam hacker, hehe

3. Selanjutnya kita pastikan folder xampp yang kita gunakan ada dimana, ada di partisi hardis C, D, F, atau yang lainya, dalam kasus saya beliau menyimpan folder xampp nya di D, untuk pindah ke directory D, silahkan gunkan perintah ini;

# D:

4. Selanutnya kita masuk kedalam folder bin yang ada didalam folder mysql dengan menggunakan perintah ini

# cd xampp\mysql\bin

5. Setelah sampai didalam folder min, langsung saja kita eksekusi script untuk melakukan backup. silahkan simak perintah dibawah ini :

# mysqldump.exe -u root -p db_sips > D:\backup\backup_db_sips.sql

Keterangan dari perintah diatas adalah sebagai berikut :

  1. mysqldump.exe = ini memang disediakan oleh mysql, yang biasanya digunakan untuk export/backup atau import/restore database.
  2. -u root = Ini adalah nama user yang akan kita gunakan untuk membackup.
  3. -P : ini mengartikan password, tidak kita isi karena setelah perintah ini jalan, dia tidak akan langsung mengeksekusi prosess backup tapi akan bertanya password dari user root yang kita gunakan terlebih dahulu jadi memasukan password saran saya di akhir saja.
  4. db_sips = ini adalah nama database yang akan kita backup, silahkan sesuaikan.
  5. > = Panah ini menunjukan bahwa kita akan membackup, jika dibalik maka artinya import/restore.
  6. D:\backup\backup_db_sips.sql = ini adalah lokasi tempat kita menyimpan backupan sekaligus juga memberikan nama untuk file databse yang kita backup/export.

6. Selesai.


Baca JugaTutorial Install Multipel PHP di Server Ubuntu

Jika kamu masih bingung, silahkan peratikan gambar dibawah ini.

Hasil Backup MySql Command Prompt -pdn.my.id

Disini sudah terlihat bawa perintah yang kita lakukan berhasil, jika gagal biasanya ada pesan error yang muncul, jika ingin berkonsultasi saya sarankan untuk menginformasikan pesan errornya agar bisa diketahui kesalahanya dimana.

Penutup

Terimakasih atas perhatianya semoga Tutorial Backup database MySql dengan Command Prompt yang saya tulis ini bisa bermanfaat.


Posting Komentar untuk "Tutorial Backup database MySql dengan Command Prompt"